DOKTER CCTV

Penyebab CCTV Tidak Online di Smartphone

Penyebab CCTV Tidak Online di Smartphone – Sekarang sistem dan teknologi CCTV sudah berkembang dengan pesat dan lebih mudah dijangkau oleh masyarakat umum dibanding beberapa tahun yang lalu, tentu hal ini meningkatkan popularitas CCTV sebagai sistem keamanan baik untuk perkantoraan, pabrik, atau rumah pribadi.

Salah satu fitur yang sering dicari oleh beberapa orang yaitu kemudahan untuk memantau rekaman CCTV dari jauh menggunakan teknologi cloud.

Dengan teknologi cloud ini kita bisa memantau rekaman dari jauh baik melalui HP atau Smartphone dan laptop atau komputer kita.

Untuk mencari perangkat CCTV yang support teknologi cloud juga mudah, zaman sekarang hampir semua perangkat CCTV keluaran terbaru sudah support teknologi cloud dan dengan banyaknya variasi sehingga memudahkan kita untuk memilih yang terbaik, baik dari kualitas maupun kemampuan dana kita.

Tentu saja teknologi cloud ini tidak bisa langsung dipakai, untuk menggunakannya kita harus mengatur (setting) perangkat CCTV kita sehingga bisa terhubung dan terpantau melalui HP atau smartphone dan laptop atau komputer pribadi.

Selanjunya kami akan bertanya apakah sebelumnya apa teman – teman pernah merasakan menggunakan teknologi cloud pada kamera CCTVnya yang biasanya bisa diakses tiba – tiba tidak bisa?.

Nah pada artikel kali ini kita akan menjelaskan tentang “Penyebab CCTV Tidak Online di Smartphone”.

Penyebab CCTV tidak online di smartphone teradi bisa karena banyak hal baik secara software maupun hardware, yuk langsung saja disimak penyebabnya :

  1. Koneksi jaringan internet yang terhubung ke perangkat CCTV, hal pertama yang bisa menyebabkan CCTV tidak bisa diakses bisa datang dari koneksi jaringan yang terhubung baik itu melalui sambungan kabel UTP yang tertancap ke DVR/NVR atau Wifi (Wireless network), jadi pastikan dahulu bahwa perangkat CCTV memiliki koneksi internet hal ini penting supaya teknologi cloud bisa berjalan.
  2. Cek dan atur penyedia layanan internet (provider) yang dipakai, beberapa layanan internet (provider) memerlukan setting khusus untuk sistem CCTV supaya bisa dipantau dari jauh menggunakan smartphone.
  3. Pengaturan (setting) pada perangkat CCTV, dengan pengaturan (setting) yang kurang tepat bisa membuat perangkat CCTV yang dipakai tidak bisa diakses dari jauh menggunakan smartphone, supaya hal ini tidak terjadi maka perlu diperhatikan settingan tersebut, jika kalian awam bisa bisa menggunakan jasa instalasi CCTV profesional sehingga tidak terjadi kesalahan saat mengatur (setting) perangkat.
  4. Kecepatan koneksi internet, ya hal ini berpengaruh saat akan mengakses perangkat CCTV dari jauh usahakan kalian memiliki kecepatan koneksi internet yang memadai sehingga tidak terjadi masalah ini.
  5. Sinyal internet pada HP atau smartphone, tentu saat ingin mengakses CCTV dari jauh pastikan sinyal HP atau smartphone kalian aman, jika mendapat kekuatan sinyal yang kurang stabil dan kuat kemungkinan terjadi trouble (masalah) saat mengakses CCTV dari jauh sangatlah besar.
  6. Pastikan HP atau smartphone kalian memiliki kouta internet, jika HP atau smartphone yang akan dipakai mendapatkan sinyal yang kuat dan stabil tapi tidak memiliki kouta internet tentu tidak akan bisa mengakses CCTV dari jauh.
  7. Pastikan perangkat CCTV hidup, jika perangkat CCTV mati atau tidak menyala tentu tidak akan bisa diakses melalui smartphone.

Nah itulah beberapa penyebab CCTV tidak bisa dipantau baik dari jauh melalui HP/Smartphone jadi teman – teman jika mendapati CCTV tidak dapat diakses melalui smartphone bisa memperhatikan point – point diatas satu – satu.

Baca juga : Pentingnya Pemasangan CCTV di Perumahan

DOKTER CCTV menjalin komunikasi dengan pelanggan secara dekat untuk memahami tujuan dan tantangan mereka. Kami memposisikan diri sebagai mitra bisnis untuk kesuksesan setiap klien dengan menyediakan solusi sistem keamanan terbaik.

Secara konsisten memperkenalkan teknologi baru dan memperbarui solusi untuk beradaptasi dengan kebutuhan klien yang berubah dan dinamika pasar. Tujuan DOKTER CCTV adalah menjamin keamanan terbaik untuk membantu klien mencapai tujuan bisnis mereka.

Dokter CCTV melayani pemasangan dan perbaikan kamera CCTV, sistem kontrol akses, pabx, palang parkir dan layanan sistem keamanan lainnya.

Mengapa  Dokter CCTV ?

Manfaat Jasa Pasang CCTV di Dokter CCTV

Ingin tahu lebih detail tentang  kamera CCTV  ? Dokter CCTV   memiliki teknisi profesional, bergaransi resmi,   purna jual   yang mudah, jaminan harga murah, dan alamat kantor dan cabang yang jelas.

Ingin Tips Keamanan?

Hubungi Pakar kami yang siap membantu.

Hubungi:   0813-8720-0061

Email:   dm@doktercctv.com

2 thoughts on “Penyebab CCTV Tidak Online di Smartphone

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Promo Paket CCTV Murah Diskon 25%