Diduga karena masalah hutang piutang, seorang pria di Kabupaten Pinrang, nekat menikam temannya dengan menggunakan sajam, Jumat (11/12/2020).
Aksi penikaman itu terjadi didepan masjid Raya Pinrang, Jalan Sultan Hasanuddin, Kecamatan Watang Sawitto, Kabupaten Pinrang dan terekam CCTV masjid.
Dalam video itu terlihat setelah terlibat adu mulut pelaku menikam korban dengan sajam yang dibawanya. Pelaku bernama Hasbullah (60), warga Teppoe, Kecamatan Patampanua, Pinrang.
Sedangkan korbannya bernama Nasruddin alias Atto (60), warga Jl Elang, Watang Sawitto, Pinrang. Berawal saat mereka selesai melaksanakan salat Asar berjamaah.
Sesuai video yang beredar, di teras masjid, keduanya terlibat cekcok. Pelaku kemudian mencabut badik yang diselip di pinggangnya lalu mengejar korban dan menikamnya hingga tersungkur.
Peristiwa ini dibenarkan Kanit Resmob Polres Pinrang, Aipda Aris, saat dihubungi Tribun, Jumat (11/12/2020) malam. Menurut Aris, korban pun sempat dilarikan ke Rumah Sakit Lasinrang.
Namun nyawanya tak tertolong. Sementara pelaku mengaku emosi dan tidak terima perkataan korban yang menuduhnya sebagai pencuri lantaran tidak melunasi hutangnya.
Dikutip dari Tribun-timur.com, utang pelaku sekira Rp4 juta terhadap korban. Pelaku langsung menyerahkan diri ke polisi usai kejadian. “Menurut pengakuan pelaku, cekcok berujung penikaman ini karena masalah utang-piutang proyek,” kata Aris.
“Korban menagih utang yang diakui pelaku sebesar Rp 4 juta. Disitu pelaku mengaku sementara menunggu uang dan nanti akan diberikan ke korban,” bebernya.
Menurut Aipda Aris, pelaku beserta barang bukti badik sudah diamankan di Mapolres Pinrang. (*)